Evercross kembali memperkenalkan ponsel tablet barunya secara mengejutkan. Evercross A26B, sebuah perangkat android belayar lebar sama dengan Galaxy Note, ehingga sering diistilahkan sebagai phablet (phone tablet). Kehadiran A26B ini barangkali untuk menarik minat para pecinta ponsel layar lebar. Terlebih, harganya pun jauh lebih murah dibanding Galaxy Note, sedangkan spesifikasinya tidak kalah jauh. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan coba mengulas dan berbagi review Evercross A26B.
Review Evercross A26B
Cukup menarik memang mengupas perangkat Jelly Bean ini. Bagaimana tidak, sebuah perangkat besutan tanah air ini sepertinya layak untuk jadi pilihan Evercross A26B hadir dengan spesifikasi yang cukup menggoda. Sebut saja layarnya yang berukuran 5 inci lengkap dengan teknologi Hard Glass Screen. Tak hanya itu, tertanam di dalam phablet ini prosesor dual core berkecepatan 1,3 GHz. Dan ada juga kamera belakang beresolusi 8 megapiksel. Berikut review singkat saya mengenai A26B ini.
Layar dan Tampilan
Ukurang layarnya sama dengan Samsung Galaxy Note 5 inch. Hanya saja resolusinya lebih kecil. Pada Evercross A26B ini resolusinya hanya 480x800 piksel. Namun demikian Evercross sudah melengkapinya dengan teknologi Hard Glass Screen. Adapun jenis layarnya masih LCD kapasitif mendukung sampai 5 sentuhan sekaligus.
Koneksi dan Jaringan
Evercross A26B sudah mendukung dual on SIM, aktif pada jaringan 3G HSDPA. Tentu saja, dengan dukungan ini kita bisa semakin lancar dalam berselancar di dunia maya. DUkungan konektivitas lainnya seperti GPRS, EDGE, WiFi, Bluetooth, dan juga GPS.
Performa dan Kinerja
Prosesor dual core yang masing-masing berkecepatan 1,3GHz diharapkan mampu memberikan performa yang bagus pada phablet ini. Sayangnya, kapasitas RAMnya hanya 512MB. Untuk urusan penyimpanan, sudah ada memori internal 4GB. Dan tentu saja, system operasinya sudah Android Jelly Bean.
Kamera
Dengan kamera belakang beresolusi 8 megapiksel, sepertinya akan menjadi daya tarik tersendiri. Tak hanya itu, kamera pada Evercross A26B ini sudah mendukung autofocus, LED flash, dan low light sensor. Sedangkan pada bagian depan ada kamera beresolusi 2 mega piksel.
Itulah sekilas mengenai review Evercross A26B. Spesifikasi lainnya bisa dilihat di daftar brikut ini
Spesifikasi Evercross A26B
- Jaringan: GSM 2G, 3G HSDPA
- Layar: LCD FWVGA, Hard Glass Screen, Kapasitif, 5 inci, resolusi 480 x 800 piksel
- Memori: ROM 4 GB, RAM 512 MB
- Konektifitas: GPRS, EGDE, HSDPA+ 21 Mbps, HSUPA+, Wi-Fi, GPS
- Kamera: 8 MP dengan AutoFocus dan LED Flash, kamera depan 2 MP
- Sistem Operasi: Android v4.2 Jelly Bean
- Prosesor: Dual Core 1.3 GHz
- Batteri: 2000 mAh Polymer Lithium
- Fitur Lain: Bonus Leather Cover, Dukungan Dual on SIM, 3D Gravity, dll
- Harga baru: Rp 1.150.000,- per Desember 2013
- Harga bekas: -
Kelebihan dan Kekurangan Evercross A26B
Dari ulasan singkat di atas bisa dilihat beberapa kelebihan A26B ini, antara lain layarnya yang berukuran lebar dengan teknologi Hard Glass Screen dan juga prosesor dual core yang tertanam di dalamnya. Hal ini cukup bagus jika dilihat dari harganya yang cukup murah. Adapun kekurangan Evercorss A26B ini terlihat pada resolusi layar dan RAMnya yang hanya 512MB.Harga Evercross A26B
Anda berminat pengen beli phablet canggih yang satu ini? Harganya ticak mahal koq. Dari sumber yang saya dapatkan, harga Evercross A26B bulan Desember 2013 sekitar 1,15juta rupiah. Dan ini harga barunya. Untuk harga bekas belum ada informasi.
0 comments:
Posting Komentar